Pengamanan Maksimal, Polres Polman, Pelaksanaan Misa Paskah Berlangsung Aman

Huzair zainal
Pengamanan MIsa paskah di gereja oleh jajaran Polres Polewali Mandar: Foto / Humas Polres

POLEWALI MANDAR, iNewsPolman.id – Untuk memastikan kelancaran dan keamanan perayaan Misa Paskah, personel Polres Polewali Mandar (Polman) bersama jajaran Polsek melaksanakan pengamanan di sejumlah gereja pada Minggu (20/04/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani yang sedang melaksanakan ibadah Paskah.

Kapolres Polman, AKBP Anjar Purwoko, melalui Kabag Ops Polres Polman, Kompol Najamuddin, menjelaskan bahwa pengamanan dilakukan secara terbuka dan tertutup, dengan melibatkan personel berseragam maupun yang berpakaian sipil.

Selain itu, petugas juga melakukan sterilisasi lokasi ibadah sebelum kegiatan dimulai sebagai langkah antisipatif terhadap potensi gangguan keamanan.

“Pengamanan ini kami lakukan sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat, khususnya umat Kristiani yang merayakan Paskah. Kami ingin memastikan ibadah berjalan dengan khidmat dan aman,” ujar Kompol Najamuddin.

Selama pelaksanaan pengamanan, situasi di seluruh gereja yang menyelenggarakan Misa Paskah di wilayah Polman terpantau aman dan kondusif. Petugas juga berkoordinasi dengan pihak gereja serta pengurus lingkungan setempat guna mendukung kelancaran kegiatan ibadah.

Langkah ini menjadi wujud nyata komitmen Polri dalam menjaga kerukunan antarumat beragama serta menciptakan stabilitas keamanan di wilayah hukum Polres Polman.

Editor : Huzair.zainal

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network