Kadis DKP Polman Apresiasi Inovasi "Pedagang Ber Code" dalam Pendataan Perahu Bagan

Basribas
Kepala Dinas Kelautan Dan Perikanan Kab.Polman H.Ahmad Killang

POLEWALI MANDAR, iNewsPolman.id – Inovasi terbaru berbasis teknologi yang diperkenalkan oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Polewali Mandar mendapat apresiasi dari Kepala Dinas, H. Ahmad Killang. Inovasi tersebut berupa aplikasi "Pedagang Ber Code" yang memanfaatkan sistem QR code untuk pendataan perahu bagan apung, sebagai solusi atas berbagai tantangan pendataan yang selama ini dihadapi.

 Aplikasi ini diharapkan menjadi langkah signifikan menuju digitalisasi sektor perikanan di daerah tersebut. Minggu, (8/9/2024)

Evaluasi terhadap aplikasi "Pedagang Ber Code" dipimpin oleh Kepala Bidang Ekonomi, Ahmad Farid, bersama Tim Balik Banreng Kabupaten Polewali Mandar pada Kamis, 5 September 2024.

Dalam pertemuan tersebut, aplikasi ini diperkenalkan sebagai upaya untuk mengoptimalkan sistem pendataan perahu bagan yang selama ini masih dilakukan secara manual dan kurang efisien.

H. Ahmad Killang menyatakan optimisme terhadap manfaat yang dihadirkan oleh inovasi ini. "Dengan sistem berbasis barcode ini, saya berharap ke depannya tidak hanya perahu bagan yang terdata dengan baik, tetapi juga kelompok nelayan lainnya serta Kelompok Usaha Bersama (KUB)," ujar Ahmad Killang saat di temui wartawan.

Ia menambahkan bahwa integrasi data yang baik akan mempermudah pengelolaan sektor perikanan, sehingga lebih efisien dan akurat.

Aplikasi "Pedagang Ber Code" tidak hanya menjanjikan kemudahan dalam akses data, tetapi juga dinilai mampu meningkatkan efisiensi pengawasan dan pemberdayaan nelayan.

Dengan data yang tersimpan dan dikelola secara digital, proses administrasi serta pembinaan kelompok nelayan di Polewali Mandar diperkirakan akan berjalan lebih lancar dan transparan.

Menurut Ahmad Killang, inovasi ini merupakan langkah awal yang penting dalam modernisasi sistem tata kelola perikanan di Polewali Mandar. Ia berharap digitalisasi ini dapat terus dikembangkan dan diterapkan lebih luas di seluruh bidang Dinas Kelautan dan Perikanan.

“Pendataan yang akurat sangat penting untuk mendukung program-program pemberdayaan nelayan dan meningkatkan kesejahteraan mereka. Inovasi seperti ini membantu mempercepat langkah kita dalam mencapai ketahanan pangan berbasis laut yang lebih baik,” pungkasnya dengan penuh harapan.

Inovasi "Pedagang Ber Code" mendapatkan dukungan lebih dalam evaluasi tersebut, mengingat urgensi modernisasi sektor perikanan di tengah tantangan global dan lokal.

Langkah ini diharapkan mampu memperkuat peran Dinas Kelautan dan Perikanan dalam memajukan kesejahteraan nelayan serta mendukung program pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan nasional.

Editor : Huzair.zainal

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network