Kunjungan Perdana Ke Mamasa, Pj Gubernur Sulbar Bahtiar Instruksikan OPD Bantu Penanganan Bencana

Leo MdB
Kunjungan PJ Sulbar Ke Kabupaten Mamasa.

MAMASA, iNewsPolman.id -Pj Gubernur Sulawesi Barat  Bahtiar Baharuddin pada Rabu (29/05/2024) tiba untuk kunjungan perdananya di Kabupaten Mamasa. Rombongan tiba di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Mamasa pada pukul 16.20 Wita didampingi oleh Sekretaris Provinsi Muh. Idris dan sejumlah pimpinan OPD lingkup Pemprov Sulbar.

Tiba di Rujab Bupati di Kelurahan Mamasa, rombongan disambut dengan musik bambu tradisional Mamasa (Pompang) dilanjutkan bersalaman dengan Ketua DPRD Mamasa, Sekda Mamasa, Kepala OPD dan jajaran, Camat dan Kades, tokoh masyarakat, tokoh adat dan undangan lainnya.

PJ. Bupati dalam sambutannya, selain menyampaikan ucapan selamat datang juga memaparkan 12 program prioritas Pemda Mamasa. 

Sementara PJ Gubernur dalam sambutannya menginstruksikan kepada jajaran terkait OPD Sulbar untuk segera turun membantu penanganan bencana tanah longsor di 4 Kecamatan di Mamasa terutama bantuan alat berat mengingat masih terdapat 3 desa yang belum bisa diakses dari dua titik longsor, antara lain Desa Salu Kepopo, Salu Dengen, dan Desa Rante Tarima Kecamatan Bambang. Termasuk juga ada Desa Baruru Kecamatan Aralle, dan Kecamatan Pana, Desa Tokka termasuk bantuan 5 ton beras bagi masyarakat terdampak.

Sebelumnya, Pj Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) Bahtiar Baharuddin dan rombongan meninjau lokasi tanah longsor di Kecamatan Bambang, Mambi, Aralle dan Rantim

Rombongan dalam peninjauan lokasi bencana  didampingi Sekprov Muhammad Idris, Kapolda Sulbar Irjen Pol Adang Ginanjar, Danlanal Mamuju Letkol Laut (P) Dedi Andriytno, Kabinda Sulbar dan jajaran Pemprov Sulbar lainnya. Sesampainya di lokasi, Bahtiar dijemput oleh Pj Bupati Mamasa Muhammad Zain.

Editor : Huzair.zainal

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network