AIM-PAS Visi dan Misi: Sektor Pendidikan dan Pengobatan Gratis

Huzair zainal
Kampanye di Desa Kelapa Dua, Kecamatan Anreapi

SULAWESI BARAT, iNewsPolman.id -
Dalam visi dan misi AIM-PAS calon gubernur no urut 1 yang juga di usung partai Perindo, sektor pendidikan dan kesehatan menjadi salah satu fokus utama.

Kampanye yang digelar di Desa Kelapa Dua, Kecamatan Anreapi, Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat baru baru ini dihadiri Ratusan warga.

Mantan Bupati dua periode ini bahkan berkomitmen untuk memberikan beasiswa kepada anak-anak yang kurang mampu. Beasiswa ini tidak hanya akan mencakup sekolah negeri, tetapi juga sekolah swasta, sehingga semua anak dapat menikmati kesempatan belajar tanpa terbatas pada jenis sekolah yang mereka pilih.

Selain pendidikan, sektor kesehatan juga menjadi prioritas. " Saya akan menggratiskan seluruh pengobatan bagi masyarakat Sulawesi Barat. Program pengobatan gratis ini bukanlah hal baru bagi saya; saat masih menjabat sebagai Bupati, program ini telah berhasil diterapkan di Polewali Mandar. 

"Lanjutnya, bahkan hingga kini, masyarakat Polewali Mandar masih bisa merasakan manfaatnya meskipun saya sudah tidak menjabat lagi. Komitmen saya adalah untuk melanjutkan dan memperluas program ini, agar seluruh masyarakat Sulawesi Barat dapat menikmati layanan kesehatan gratis tanpa terkecuali.

 

Editor : Huzair.zainal

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network