POLEWALI MANDAR, iNewsPolman.id - Timsus Laguna polres Polewali mandar, Sulawesi barat berhasil membongkar kegiatan perjudian berkedok permainan adu ketangkasan.di Kecamatan Luyo Selasa malam (28/02/2023).
Sebanyak 14 pelaku terdiri dari pemain dan juga karyawan wahana permainan aduh ketangkasan atau biasa disebut oya-oya ini diamankan polisi.
Timsus laguna yang bergerak ke lokasi Permainan tersebut setelah mendapat laporan dari warga dimana adanya kegiatan perjudian yang berlangsung sejak 3 malam di lapangan Desa Tenggelang.
Tak butuh waktu lama polisi meringkus satu persatu para pelaku meski sempat diwarnai aksi kejar kejaran ditengah hujan lebat pada Selasa malam tadi.
Seluruh pelaku baik pemain dan juga karyawan hingga penyedia atau sponsor aduh ketangkasan ini digelandang di mapolres, termasuk barang bukti sejumlah alat permainan judi.
Menurut kasat Reskrim IPTU I Gusti Bagus Wardhana, "dimana penggerebekan dilakukan adanya laporan warga yang resah dengan kegiatan tersebut.
"Lanjutnya, modus yang dilakukan penyedia kegiatan, dengan permainan aduh ketangkasan berupa papan yang telah didesain dan diberi nomor kemudian menggunakan bola kecil, setiap pemain memasang taruhan mereka dengan berbagai macam hadiah.
Unsur judi didalam permainan tersebut dimana setiap kupon harus dibeli menggunakan uang oleh para pemain yang kemudian dijadikan sebagai ajang taruhan.
Saat ini para pelaku masih menjalani pemeriksaan intensif di polres Polewali mandar.
Editor : Huzair.zainal