POLEWALI MANDAR, iNewsPolman.id - Pasca kebakaran hebat yang menghanguskan atau unit rumah yang dihuni 2 Kepala keluarga di desa Bonne Bonne pada Senin siang tadi menjadi perhatian serius Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar.
Lewat dinas sosial, bantuan pada korban berupa kebutuhan darurat sementara di serahkan langsung oleh Penjabat (PJ) Bupati Polewali mandar Muh Hamzih pada Senin Malam ( 04/02/2025).
Kedatangan PJ Bupati Muh Hamzih didampingi langsung kepala dinas sosial Azwaj Jasin Sauru dan juga beberapa pihak pemerintah setempat lainnya.
Menurut kepala dinas Sosial Azwaj Jasin "bantuan yang diserahkan pada korban kebakaran berupa bantuan logistik kebutuhan dasar bersumber dari APBN Kementrian sosial yakni, kasur, selimut, pakaian,makanan siap saji, termasuk bantuan peralatan dapur.
Lanjut ,Aswad. selain bantuan dari kementrian sosial juga ada bantuan bersumber dari APBD terdiri dari, beras ,mie instan serta telur dan air mineral serta minyak goreng.
Apa yang dilakukan ini tak lain sebagai bentuk kepedulian dan komitmen pemerintah daerah Polewali Mandar yang selalu hadir ditengah tengah masyarakat terutama yang tertimpa musibah bencana seperti yang terjadi saat ini, "Tutup Azwaj. Selaku kepala dinas Sosial.
Diketahui peristiwa kebakaran di desa Bonne-Bonne, Kecamatan Mapilli pada Senin siang tadi menghaguska satu rumah warga dan toko sembako serT usaha foto copy.
Tak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini, namun kerugian ditafsir mencapai lebih dari 200 juta rupiah.
Kasus kebakaran ini juga masih dalam penyelidikan pihak berwajib, namun dugaan sementara kebakaran di akibatkan adanya korsleting listrik.
Editor : Huzair.zainal