Sat Samapta Polres Polman Tingkatkan Patroli Menjelang Pemilukada 2024

Basribas

POLEWALI MANDAR, iNewsPolman– Menjelang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) 2024, Satuan Samapta (Sat Samapta) Polres Polman semakin meningkatkan patroli untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polres Polman. 

Kegiatan patroli ini dimulai sejak Senin (26/08/24) dengan sasaran utama daerah-daerah yang dianggap rawan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

Kasat Samapta Polres Polman, Iptu Taufik Murawanto, yang mewakili Kapolres Polman Akbp Anjar Purwoko, menyatakan bahwa patroli ini melibatkan personel yang tersebar di berbagai wilayah yang dinilai memiliki potensi gangguan kamtibmas, seperti pusat perbelanjaan dan kawasan publik lainnya. 

Kegiatan ini bertujuan untuk memantau potensi gangguan yang mungkin terjadi, sehingga dapat diantisipasi dan dicegah sejak dini.

“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat menjalani aktivitas sehari-hari tanpa rasa takut atau khawatir. Kehadiran kami di sini adalah untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh warga,” ujar Iptu Taufik Murawanto.

Sat Samapta Polres Polman juga memberikan perhatian khusus pada daerah-daerah yang telah diidentifikasi sebagai rawan gangguan keamanan. 

Melalui kegiatan patroli ini, diharapkan dapat mencegah potensi konflik atau gangguan kamtibmas menjelang pelaksanaan Pemilukada 2024.

Selain berpatroli di daerah-daerah rawan, Sat Samapta Polres Polman juga melakukan koordinasi dengan Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat. 

Koordinasi ini bertujuan untuk mendiskusikan langkah-langkah yang perlu diambil guna memastikan proses Pemilukada berjalan dengan aman dan lancar.

“Kami berkomitmen untuk mendukung pelaksanaan Pemilukada yang adil, jujur, dan aman guna menciptakan iklim yang kondusif serta mendukung proses demokrasi yang berkualitas,” tambah Iptu Taufik.

Patroli rutin dan kegiatan pengamanan lainnya akan terus dilaksanakan oleh Sat Samapta Polres Polman selama tahapan Pemilukada.

Masyarakat juga diimbau untuk berpartisipasi aktif dengan melaporkan segala bentuk kejadian yang mencurigakan kepada pihak berwenang agar dapat ditindaklanjuti dengan cepat dan tepat.

Dengan upaya ini, diharapkan situasi keamanan di wilayah Polres Polman tetap kondusif menjelang dan selama pelaksanaan Pemilukada 2024.

Editor : Huzair.zainal

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network