get app
inews
Aa Text
Read Next : Polman Gelar STQH XI, Bupati Samsul Ajak Warga Membumikan Nilai-Nilai Al-Qur’an

Katinting Race 2025 Kembali Digelar di Bajoe Polewali Mandar, Diharapkan Dongkrak Wisata Bahari

Selasa, 22 April 2025 | 17:22 WIB
header img
Kepala Desa Rea, Zaifullah Ajak Semua pihak dukung dan Ramaikan BCC Championship Katinting Race Bajoe 2025.

POLEWALI MANDAR, iNewsPolman.id – Laut Bajoe kembali bergemuruh! Event tahunan yang selalu dinanti-nantikan masyarakat Sulawesi Barat, BCC Championship Katinting Race 2025 Seri 1, resmi digelar mulai 25 hingga 27 April mendatang. Diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Rea, Kecamatan Binuang, Polewali Mandar, ajang ini tidak hanya menghadirkan adu cepat perahu bermesin tradisional (katinting), tetapi juga menyuguhkan pesona wisata bahari yang tak kalah menawan.

Puluhan peserta dari berbagai wilayah Sulawesi akan unjuk kebolehan menaklukkan ombak Bajoe dalam lomba katinting yang kian diminati ini. Kepala Desa Rea, Zaifullah, mengungkapkan bahwa event ini bukan sekadar perlombaan tahunan biasa.

“Race Katinting ini adalah bagian dari strategi kami untuk mendorong pertumbuhan pariwisata bahari dan mempromosikan Desa Rea sebagai destinasi yang punya keindahan laut luar biasa. Kami ingin ini menjadi agenda tahunan yang bisa menarik wisatawan lokal hingga mancanegara,” ujar Saifullah.

Lebih dari sekadar promosi wisata, Race Katinting juga menjadi ajang silaturahmi antarnelayan serta wadah untuk mengasah kemampuan mereka dalam mengarungi lautan. Tidak hanya nelayan lokal, peserta dari luar daerah pun turut ambil bagian, menjadikan acara ini semakin semarak dan kompetitif.

Antusiasme warga pun luar biasa. Diperkirakan lebih dari 5.000 penonton akan memadati sepanjang pesisir Bajoe selama acara berlangsung, membawa serta gairah ekonomi dan hiburan bagi masyarakat sekitar.

Dengan semangat kolaborasi antara pemerintah desa dan masyarakat, Race Katinting 2025 diyakini akan menjadi ikon baru wisata bahari Sulbar dan terus berkembang menjadi ajang nasional, bahkan internasional.

 

Editor : Huzair.zainal

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut