get app
inews
Aa Text
Read Next : Ribuan Massa Padati Kampanye ABM-ARWAN di Matakali: Dua Kali Lebih Baik Untuk Sulbar Teriakan Warga

ABM-Arwan Blusukan di Pasar Wonomulyo Disambut Riuh Pedagang Dan Warga

Minggu, 27 Oktober 2024 | 21:42 WIB
header img
Blusukan ABM-Arwan di pasar Wonomulyo di sambut antusias pedagang.

SULAWESI BARAT, iNewsPolman.id - Calon Gubernur Sulawesi Barat, AliBaal Masdar, bersama Calon Wakil Gubernur, Arwan Aras, melakukan blusukan ke Pasar Wonomulyo, Minggu (27/10/2024). 

Kehadiran kedua calon pemimpin ini disambut riuh para pedagang yang antusias menyampaikan aspirasi dan keluhan mereka secara langsung.

Dalam kunjungan tersebut, ABM-Arwan tak hanya sekadar berkeliling, tetapi juga menyapa dan mendengarkan langsung aspirasi dari para pedagang terkait kondisi pasar yang mereka anggap perlu pembenahan.

Salah satu isu utama yang diangkat oleh para pedagang adalah penertiban pedagang yang berjualan di luar area pasar. Mereka menyampaikan harapan agar pedagang di luar pasar dapat dipindahkan ke dalam area pasar agar tidak merugikan pedagang lainnya yang sudah menempati kios di dalam. 

“Kami ingin pedagang yang di luar itu juga masuk ke dalam pasar, supaya tertib dan tidak merugikan kami di sini,” ungkap salah satu pedagang ikan.

 

Selain masalah penertiban, para pedagang juga berharap adanya perbaikan fasilitas, termasuk kondisi bangunan dan jalanan di pasar yang sering kali becek saat hujan. Mereka berharap pasar dapat segera diperbaiki agar lebih nyaman bagi pedagang dan pengunjung.

Hal serupa juga disampaikan salah satu pedagang ikan mengutarakan harapannya agar pedagang ikan yang berjualan di luar area pasar dapat ditertibkan dan dipindahkan ke dalam area khusus pedagang ikan. 

ABM dan Arwan menyampaikan apresiasinya atas sambutan hangat warga dan para pedagang di Pasar Wonomulyo. 

“Alhamdulillah, luar biasa, masyarakat di Pasar Wonomulyo ini betul-betul sangat sayang sama ABM, masih ingat dan kenal baik. Mereka bahkan menyampaikan, bahwa mereka masih bersama dengan ABM,” ujar ABM bersama Arwan Aras.

Menurutnya, langkah ini penting agar pasar lebih tertata dan adil bagi semua pedagang. Alibaal Masdar dan Arwan Aras dengan serius mendengarkan setiap masukan yang diberikan, dan ABM menegaskan komitmennya untuk memperhatikan penataan pasar.

Kedekatan ABM dengan masyarakat Wonomulyo tampak dari antusiasme warga yang bersemangat untuk berdiskusi dan menyampaikan keluhan serta harapan mereka.

Editor : Huzair.zainal

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut