get app
inews
Aa Read Next : Ribuan Warga Saksikan Layang Lake Berukuran Raksasa Bertuliskan BESTI Diterbangkan

Banjir Kembali Menerjang Pemukiman Warga Akibat Sungai Kunyi Meluap

Senin, 27 Maret 2023 | 23:36 WIB
header img
Banjir kembali menerjang Polewali mandar, akibat meluapnya sungai di desa kunyi pada Senin petang tadi. Foto sumber: BPBD

POLEWALI MANDAR, iNewsPolman.id -Akibat hujan deras yang mengguyur Senin sore (27/03/2023) hingga menyebabkan sungai kunyi kembali meluap dan banjir pun menerjang Polewali Mandar.

Sungai kunyi yang kembali meluap setelah diguyur hujan deras pada hulu, menyebkan banjir kembali terjadi di kelurahan Madatte, kecamatan Polewali Pada malam tadi.

Kondisi banjir terparah di pemukiman  sepanjang bentaran sungai rea, dimana luapan sungai merendam rumah rumah warga serta ruas jalan.

Warga yang paling berdampak berada di perumahan sekitar rusun Manding. Dimana ketinggian banjir diwilayah ini mencapai lutut orang dewasa.

Mau tidak mau warga pun memilih mengungsi ketempat yang lebih tinggi dari jangkauan banjir.

Bahkan sepanjang jalan menuju Rusunawa Manding terlihat puluhan mobil warga perumahan sekitar memilih memarkirkan mobilnya di jalan yang lebih tinggi.

"Saida dan  ibu Asmani yang membawa anaknya untuk mengungsi ke rumah warga, mengaku dia dan beberapa kepala keluarga rumahnya tepat di sekitar bentaran sungai terpaksa mengungsi karena takut banjir makin meninggi.

Warga trauma dengan terjadinya banjir bandang pada Minggu lalu yang mengakibatkan korban jiwa.

Saat ini tepat dini hari dari pantauan iNewsPolman.id, kondisi banjir mulai surut, meski itu banyak warga yang masih bertahan di beberapa lokasi yang aman dan mengungsi sementara hingga Selasa pagi esok.

Editor : Huzair.zainal

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut