POLEWALI MANDAR, iNewsPolman id -Pasca banjir bandang yang menerjang Kecamatan Tinambung,Polewali Mandar, Bantuan pada korban mulai mengalir dari berbagai pihak.
Termasuk bantuan dari kapolres Polman,dimana Selasa tanggal 22 November 2022, jam 11.00 WITA bertempat di Desa Sepa Batu, Kec.Tinambung. Kab.Polman.Personil Polres Polman bersama Bhayangkari tiba dilokasi bencana.
Rombongan ini dipimpin Waka Polres Polman Ujang Saputra, didampingi Kasat Binmas Polres Polman AKP S.Soleman dan beberapa personil Sat binmas Polres Polman, tiba di Polsek Tinambung
Bhayangkari Cabang Polman kemudian menyerahkan bantuan dari Kapolres Polman AKBP Agung Budi Leksono sebanyak 46 paket pada masyarakat korban banjir di desa sepak Batu Kec.Tinambung, Kab.
Polman.
Adapun Isi paket yang dibagikan pada para korban berdampak banjir terparah berada di desa Sepak Batu, terdiri dari Beras 5 kg, minyak goreng, gula pasir,dan Indomie.
Bantuan tersebut diterima langsung oleh Ketua Posko Bantuan Kepala Desa Sepak Batu Kec.Tinambung Kab.Polman.
Penyerahan bantuan dari Kapolres Polman ini, dilakukan sebagai wujud kepedulian Polres Polman dan Bhayangkari Cabang Polman terhadap musibah banjir bandang yang terjadi di desa tersebut yang terjadi pada hari Jum'at 18 Nopember 2022.
Editor : Huzair.zainal