POLEWALI MANDAR,iNewsPolman.id-Gelombang aksi unjuk rasa usai viralnya jenazah yang di tandu di puskesmas Campalagian terus di lakukan massa aksi dari berbagai aliansi.
Dimana aksi unjuk rasa dilakukan didepan Puskesmas Campalagian, Rabu (21/9/2022). Sehubungan dengan peristiwa yang membuat geger jagat maya pada Minggu (18/9/2022) lalu.
Dimana jenazah warga Laliko yang menjadi pasien di puskesmas Campalagian digotong menggunakan tandu sarung sejauh 5 kilometer karena ketidak sediaan fasilitas mobil jenazah di puskesmas campalagian.
Salah satu orasi dari aksi massa melontarkan pertanyaan dimana hati nurani kalian?! yang membiarkan jenazah dibawah keluarga dengan ditandu sejauh 5 kilometer menjadi fenomena dan keresahan warga Campalagian.
Mereka meminta Kepala Puskesmas segera menemui dengan memberikan penjelasan terkait kasus tersebut, jika hal itu tidak diindahkan maka massa aksi akan bertahan meski nyawa mereka terancam.
"Kami meminta kepala puskesmas segera keluar dari ruangan ber AC untuk menemui kami dan memberikan penjelasan terkait jenazah warga Laliko yang ditandu keluarganya sejauh 5 kilometer yang sangat memprihatinkan," teriaknya.
Sampai berita ini terbit, Aksi unjuk rasa Himpunan Pergerakan Mahasiswa Campalagian masih berlangsung,dan dikawal ketat puluhan aparat kepolisian.
Editor : Huzair.zainal